Kandaga - Media Publikasi Ilmiah Jabatan Fungsional Tenaga Kependidikan
Vol 1, No 1 (2019)

KUALITAS LARUTAN PENGENCER DAN KUALITAS SEMEN DOMBA PADA TEMPERATUR PENYIMPANAN YANG BERBEDA

Kikin Winangun (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Aug 2019

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh temperatur penyimpanan terhadap kualitas larutan pengencer dan kualitas semen domba. Materi yang digunakan dalam penelitian ini adalah larutan tris kuning telur dan semen segar domba lokal. Data dianalisis menggunakan Anova dan di uji lanjut menggunakan uji Duncan. Larutan tris kuning telur disimpan pada temperatur yang berbeda-beda yaitu penyimpanan pada temperatur 7oC, 28oC dan  37 oC. Variabel yang diukur pada penelitian ini yaitu kualitas larutan seperti berat jenis, viskositas, pH larutan, dan kualitas semen berupa motilitas dan viabilitas spermatozoa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa temperatur penyimpanan berpengaruh nyata (P<0,05) terhadap perubahan kualitas pengencer dan kualitas semen domba. Hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa penyimpanan larutan pengencer pada temperatur 7°C menghasilkan kualitas pengencer tris kuning telur dan kualitas semen domba yang paling baik dibandingkan dengan teknik penyimpanan lainnya. Teknik penyimpanan pengencer pada temperatur 7°C memiliki nilai tinggi pada berat jenis (1,0069 (g/ml)), viskositas (2,8537 (mm2/s)/(cSt)) dan pH (6,5) , selain itu sperma mampu bertahan selama 13 hari.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

kandaga

Publisher

Subject

Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Computer Science & IT Library & Information Science Public Health Other

Description

Media Publikasi Ilmiah Tenaga Kependidikan. Berisikan tulisan hasil karya tulis ilmiah berupa publikasi hasil-hasil pemikiran dan hasil penelitian ilmiah dari para tenaga kependidikan, khususnya yang sudah mempunyai Jabatan Fungsional Tertentu. Jurnal ini dikelola oleh Ikatan Jabatan Fungsional ...