Penelitian eksperimen ini bertujuan untuk menginvestigasi (1) pengaruh dari Board Games terhadap motivasi berprestasi siswa, (2), pengaruh dari Board Games terhadap penguasaan kosa kata siswa, (3) pengaruh simultan dari Board Games terhadap motivasi berprestasi siswa dan penguasaan kosa kata siswa kelas enam di Desa Selat Kabupaten Klungkung. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas 6 sekolah dasar di Desa Selat Kabupaten Klungkung dengan jumlah total siswa yaitu 80 orang. Dua kelas dipilih menggunakan teknik random sampling yang terdiri dari 50 siswa. Siswa SDN 2 Selat digunakan sebagai kelas eksperimen dengan menggunakan metode pembelajaran Board Games. Sementara itu siswa SDN 4 Selat digunakan sebagai kelas control dengan menggunakan metode pembelajaran konvensional. Data dikumpulkan dengan menguunakan kuisioner motivasi berprestasi dan vocabulary mastery tes. Data dianalisis menggunakan Multivariate Analysis of Variance (MANOVA) yang dibantu dengan SPSS 17.00 for windows. Temuan penelitian ini adalah; (1) terdapat perbedaan yang signifikan antara motivasi berprestasi siswa yang belajar menggunakan board games dan motivasi berprestasi siswa yang mengikuti model pembeajaran konvensional (F = 8.340; p
Copyrights © 2017