Bio Ilmi: Jurnal Pendidikan
Vol 2 No 1 (2016): Bioilmi: Jurnal Pendidikan

KAJIAN MODUL BIOLOGI BILINGUAL DENGAN PENGGUNAAN STRATEGI SELF REGULATED LEARNING BERBASIS SAINTIFIK

erie agusta (Univ Muhammadiyah palembang)
Aseptianova aseptianova (ump)
yetty hastianah (ump)
Nita Nuraini (UMP)



Article Info

Publish Date
28 Jun 2016

Abstract

Era Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) memberikan gambaran tantangan globalisasi harus dihadapi oleh siswa di masa yang akan datang. Tantangan ini tentunya diikuti dengan penguasaan bahasa yang memadai, pengusaan materi yang lebih mendalam, dan beberapa kemampuan abad 21 lainnya. Beberapa tantangan yang telah diuraikan tersebut berlaku untuk semua mata pelajaran di sekolah tidak terlepas juga mata pelajaran Biologi. Cara yang dapat dilakukan dalam menjawab tantangan ini dimulai dari perbaikan proses pembelajaran yang berkualitas. Pembelajaran yang berkualitas dintunjang dengan penggunaan bahan ajar yang memadai. Berdasarkan permasalahan yang telah diuraikan maka penerapan modul Biologi bilingual dapat menjadi solusi bagi para guru di sekolah. Penerapan modul harus ditunjang dengan penggunaan strategi yang memfasilitasi kemampuan metakognitif dan bahasa Inggris siswa, karena itu penerapan modul Biologi bilingual menggunakan strategi Self Regulated Learning Berbasis Saintifik (SRLBS).

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

BIOILMI

Publisher

Subject

Education

Description

The issues of these journals include, but not limited to, practices and researches in Biology Education which cover the areas of instruction, learning, teaching methods, pedagogical techniques, curriculum development; programm, syllabus, and materials designs; educational technology, and ...