Ecobisma (Jurnal Ekonomi, Bisnis dan Manajemen)
Vol 2, No 1 (2015): ECOBISMA

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI DIVIDEND PAYOUT RATIO PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BEI

Hendry, Raja Saul Marto (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Sep 2019

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh Cash Position , Debt To EquityRatio , Return On Asset , Cash Ratio , Asset Growth , dan Firm Size terhadap Dividend Payout Ratio untuk perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia 20011-2013. Sampel penelitian terdiri dari 18 perusahaan dan dari laporan keuangan yang telah diaudit. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis regresi linier berganda. Pengujian hipotesis dengan menggunakan uji t untuk menguji pengaruh variabel secara parsial dan uji F untuk menguji pengaruh variabel secara serentak. Hasil uji t dari persamaan regresi yang didapat menunjukkan bahwa Debt ToEquity Ratio, Return on Asset , dan Cash Ratio secara signifikan mempengaruhi Dividend Payout Ratio, sedangkan Cash Potition , Asset Growth , dan Firm Size tidak berpengaruhterhadap Dividend Payout Ratio. Hasil uji F menyatakan bahwa semua variabel independen dalam penelitian ini berpengaruh secara signifikan terhadap Dividend Payout Ratio. Hasil regresi berganda menunjukkan variabel independen mempengaruhi Dividend Payout Ratio sebesar 70,4%, sedangkan 29,6% dipengaruhi oleh faktor lain diluar penelitian ini. Kata kunci: Cash Position, Debt To Equity Ratio, Return on Asset , Cash Ratio , AssetGrowth, dan Firm Size, Dividend Payout Ratio.

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

ecobisma

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Ilmiah ECOBISMA adalah Jurnal Ilmiah Bisnis dan Manajemen dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Labuhanbatu melalui Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat, dimaksudkan sebagai media pertukaran informasi dan karya ilmiah antara staf pengajar, alumni, mahasiswa dan masyarakat ...