An-Nida': Jurnal Komunikasi dan Penyiaran Islam
Vol 6 No 2 (2018): Maret

Prinsip Dakwah dan Kekuatan Moral

Moh. Syahri Sauma (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Mar 2018

Abstract

Meneliti syari'ah dan sejarah Islam yang mendalam, maka dapat diketahui bahwasannya Allah SWT menetapkan sunnah-Nya yang berlaku dalam bab keseimbangan antara dua kekuatan, material dan moral. Sekalipun kesempuranaan kekuatan moral terpusat pada moralitas dasar manusia, namun sarana material tetap mempunyai peranan yang besar. Mungkin saja suatu kelompok yang mempunyai kelebihan sarana material dapat berkuasa dibumi walaupun hanya memiliki sedikit kekuatan moral, sementara kelompok lain yang melebihinya dari segi kekuatan moral kalah hanya karena memililki sedikit sarana material. Tetapi kekuatan moral yang bersenjatakan moralitas dasar dan moralitas Islam sekaligus, walaupun memiliki sedikit sarana material sudah mesti akan berhasil mengalahkan kekuatan-kekuatan lain yang semata-mata bersandar pada moralitas dasar dan sebab-sebab material saja. Prinsip dakwah dan kekuatan moral adalah sebagai basic para pendakwah. Prinsip dakwah berarti kaidah atau aturan dalam berdakwah, sedangkan kekuatan moral berasal dari kata moral dalam bahasa kita adalah akhlak. Akhlak adalah ekspresi batin, yang muncul dalam wujud prilaku lahir dan bathin tanpa rekayasa, murni, natural, alami.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

annida

Publisher

Subject

Religion Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

FOKUS Fokus jurnal ini adalah upaya mengaktualkan pemahaman yang lebih baik tentang keilmuan Komunikasi dan Penyiaran baik lokal maupun internasional melalui publikasi artikel, laporan penelitian, dan ulasan buku. SKOP Jurnal ini berisi kajian Komunikasi dan Penyiaran yang meliputi Komunikasi, ...