Latar Belakang :Tingginya angka kejadian penyakit degeneratif pada masyarakat menyebabkan menurunkan status derajat kesehatan setiap individu yang akan mempengaruhi pada produktiviats setiap keluarga. Perguruan tinggi khususnya institusi kesehatan dapat menjadi mitra dalam upaya peningkatan derajat kesehatan dari suatu masyarakat.Tujuan: Tujuan dari pengabdian masyarakat ini adalah mengetahui secara dini penyakit degeneratif dengan pemeriksaan tekanan darah, cholesterol, gula darah sewaktu dan asam urat.Metode: Metode pelaksanaan pengabdian masyarakat ini adalah dengan pemeriksaan deteksi dini penyakit degeneratif.Hasil :Hasil dari pemeriksaan deteksi dini penyakit degeneratif ini adalah pada pemeriksaan tekanan darah sebagian besar memiliki tekanan darah yang tinggi yaitu sebesar 63,3% sedangkan sebagian kecil memiliki tekanan darah rendah yaitu sebanyak 3,3%. Pada pemeriksaan gula darah sewaktu sebagian besar memiliki kadar Guka Darah Sewaktu normal yaitu sebesar 66,67% sedangkan sebagian kecil memiliki kadar gula darah sewaktu tinggi yaitu sebanyak 33,33%. Pada pemeriksaan asam urat sebagian besar memiliki kadar asam urat normal yaitu sebesar 70% sedangkan sebagian kecil memiliki kadar asam urat tinggi yaitu sebanyak 30%. dan yang terkhir pada pemeriksaan cholesterol sebagian besar memiliki kadar cholesterol tinggi yaitu sebesar 56,67% sedangkan sebagian kecil memiliki kadar cholesterol normal yaitu sebanyak 43,33%. Evaluasi dilakukan melaui pertanyaan lisan yang disampaikan kepada peserta.
Copyrights © 2019