JURNAL MANAJEMEN DAN AKUNTANSI
Vol 1, No 3: Desember 2012

PERSEPSI MAHASISWA TERHADAP FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEPUASAN STUDI DI UNIVERSITAS WIDYAGAMA MALANG

Mas, Nasharuddin (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Jun 2013

Abstract

Abstrak : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi mahasiswa memilih kuliah di Universitas Widyagama Malang. Pendekatan yang digunakan adalah bersifat kuantitatif dengan metode analisis faktor. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik kuesioner kepada 277 mahasiswa Universitas Widyagama sebagai sampel penelitian, yang dipilih secara purposive. Penelitian ini telah menemukan bahwa sarana dan prasarana fisik masih merupakan faktor dominan dalam menentukan minat mahasiswa memilih studi di Universitas Widyagama Malang. Kata kunci: Persepsi, Minat, Kuliah, Sarana fisik, Prasarana fisik

Copyrights © 2012