Elkom: Jurnal Elektronika dan Komputer
Vol 11, No 1 (2018)

RANCANG BANGUN ALAT MUSIK PIANO, HARPA, MARCHING BELL DIGITAL BERBASIS ARDUINO MENGGUNAKAN CAHAYA LASER DAN LDR (Studi kasus : SMP NU 07 Brangsong)

Kurniawan, Dendy (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Dec 2018

Abstract

Alat musik merupakan suatu alat yang diciptakan untuk menghasilkan bunyi. Harga alat musik sendiri bermacam ? macam tergantung jenis alat musik dan kualitas bahan yang digunakan untuk membuat alat musik tersebut. Di sekolah SMP NU 07 Brangsong belum mempunyai alat musik kecuali rebana. Hal tersebut dikarenakan tidak adanya dana untuk membeli sebuah alat musik. Pihak sekolah lebih mengalokasikan dana ke bangunan atau gedung sekolah dan bantuan beasiswa untuk anak kurang mampu dan anak yang cerdas. Dengan demikian murid ? murid di sekolah tersebut tidak bisa berlatih atau mengasah kemampuannya dalam bidang musik. Dari masalah tersebut sebenarnya dapat terselesaikan dengan sebuah alat musik Piano, Harpa, Marching Bell Digital berbasis arduino menggunakan cahaya laser dan LDR. Karena alat ini dapat dibuat dengan biaya yang murah dan dapat berfungsi lebih dari satu alat musik. Sistem kerja dari alat ini yaitu terdapat beberapa sebuah laser akan memancarkan cahaya tepat pada sensor LDR (berpasang ? pasang). Dan ketika sepasang sinar laser dan LDR nomer satu terhalang oleh suatu benda atau tangan maka akan mengeluarkan  suara piano bernotasi ?DO?. Selanjutnya ketika sepasang sinar laser dan LDR nomer dua terhalang akan mengeluarkan  suara piano bernotasi ?RE? dan seterusnya. alat ini juga dilengkapi dengan tombol yang berfungsi sebagai pemilih jenis suara yang akan dihasilkan dan oktaf yang diinginakan. Kata Kunci : Alat musik, Arduino, DFPlayer, Laser, LDR

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

elkom

Publisher

Subject

Education

Description

Elkom : Jurnal Elektronika dan Komputer merupakan Jurnal yang diterbitkan oleh SEKOLAH TINGGI ELEKTRONIKA DAN KOMPUTER (STEKOM). Jurnal ini terbit 2 kali dalam setahun yaitu pada bulan Juli dan Desember. Misi dari Jurnal ELKOM adalah untuk menyebarluaskan, mengembangkan dan menfasilitasi hasil ...