Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Persepsi Masyarakat Pengunjung Pada Objek Wisata Pantai Nambo Di Kelurahan Nambo Kecamatan Nambo. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Subjek dalam penelitian ini adalah wisatawan yang berkunjung di Objek Wisata Pantai Nambo. Pengambilan sampel wisatawan dalam penelitian ini ditetapkan dalam quota sampling sebanyak 50 responden, dalam penelitian ini teknik pengambilan sampelnya secara accidental sampling, yaitu cara memperoleh sampel berdasarkan siapa saja wisatawan yang kebetulan ditemui pada saat melakukan penelitian. Metode pengumpulan data menggunakan metode angket, observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data angket dalam penelitian ini adalah analisis presentase dan disajikan pada tabel distribusi. Berdasarkan hasil penelitian yang diperoleh menunjukan bahwa menurut persepsi pengunjunng objek wisata pantai nambo (1) daya tarik dengan skor rata – rata 3,28 dengan persepsi pengunjung berada dalam kategori baik, (2) aksebilitas dengan skor rata – rata 3,30 dengan persepsi pengunjung berada dalam kategori baik, (3) fasilitas pengunjug dengan skor rata – rata 3,02 dengan persepsi pengunjung berada dalam kategori baik, (4) infrastruktur dengan skor rata – rata 3,46 dengan persepsi pengunjung berada dalam kategori baik, (5) keamanan dengan skor rata – rata 3,81 dengan persepsi pengunjung berada dalam kategori baik. Dengan demikian persepsi pengunjung secara keseluruhan didapatkan hasil skor rata – rata sebesar 3,17 dengan persepsi pengunjung berada dalam kategori baik. Â
Copyrights © 2018