Jurnal As-Salam
Vol. 3 No. 2 (2019): Jurnal As-Salam

PERAN KEPALA MADRASAH DALAM MEMBANGUN BUDAYA RELIGIUS DI MTS MAMBAUL ULUM KECAMATAN PONDOK KUBANG KABUPATEN BENGKULU TENGAH

Roslaini Roslaini (Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Tengah)



Article Info

Publish Date
31 Aug 2019

Abstract

Budaya Religius merupakan budaya yang baik diterapkan di sekolah, khususnya di lingkungan madrasah, hal ini guru mendukung terwujudnya lingkungan madrasah yang islami. Kepala sekolah memilki peran sangat penting dalam menerapkan budaya religius di madrasah, kebijakan-kebijakan kepala sekolah merupakan kunci sukses demi keberhasilan membangun budaya religius tersebut. Rumusan masalah dalam penelitian ini sebagai berikut: (1) Bagaimana budaya religius di MTs Mambaul Ulum Kecamatan Pondok Kubang Kabupaten Bengkulu Tengah?; dan (2) Bagaimana peran kepala madrasah dalam membangun budaya religius MTs Mambaul Ulum Kecamatan Pondok Kubang Kabupaten Bengkulu Tengah?. Jenis penelitian yang akan penulis lakukan adalah menggunakan penelitian deskriptif kualitatif. Berdasarkan dari hasil penelitian yang dilakukan maka didapat kesimpulan sebagai berikut: (1) Budaya religius di MTs Mambaul Ulum Kecamatan Pondok Kubang Kabupaten Bengkulu Tengah di bangun melalui nilai-nilai religius di lingkungan sekolah melalui kegiatan-kegiatan yang membawa nilai-nilai keagamaan seperti Nilai Ibadah, Nilai Ruhul Jihad, Nilai Akhlak dan Kedisiplinan, Nilai Keteladanan, Nilai Amanah dan Ikhlas; dan (2) Peran kepala madrasah dalam membangun budaya religius di lingkungan MTs Mambaul Ulum Kecamatan Pondok Kubang Kabupaten Bengkulu Tengah sudah baik, hal ini dilihat dari Peran kepala sekolah dalam membangun budaya religius berupa menjalankan program-program yang telah dibuat sekaligus memberikan contoh pelaksanaannya, misalnya dalam pelaksanaan sholat dhuha, kepala sekolah memberikan contoh melaksanakan sholat dhuha bersama siswa. Peran sebagai pendidik dilakukan kepala sekolah dengan memberikan contoh yang baik terhadap siswa, baik berupa tingkah laku yang baik, penampilan, kedisiplinan, tutur kata.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

JAS

Publisher

Subject

Education Mathematics Social Sciences Other

Description

Junal As-Salam merupakan jurnal publikasi ilmiah dari Asosiasi Dosen Perguruan Tinggi Islam di Provinsi Aceh, diterbitkan secara paper-based pada tahun 2016 dan diterbitkan secara online sejak tahun 2017. Jurnal As-Salam dan diterbitkan 3 (tiga) bulanan (Januari-April, Mei-Agustus, ...