Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada tidaknya Hubungan Antara Motivasi Belajar dengan Perencanaan Karir Pada Siswa Kelas X IPS MAN 1 Surakarta Tahun Pelajaran 2018/2019. Penelitian ini merupakan jenis penelitian korelasional kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X IPS MAN 1 Surakarta Tahun Pelajaran 2018/2019 yang berjumlah 181 siswa. Sampel yang digunakan berjumlah 45 siswa dengan menggunakan teknik Simple Random Sampling.Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan metode angket, observasi dan dokumentasi. Metode angket digunakan untuk mengumpulkan data mengenai motivasi belajar dan perencanaan karir siswa, metode observasi digunakan untuk mengamati motivasi belajar siswa dan kemampuan siswa dalam membuat perencanaan karir serta dokumentasi digunakan untuk memperoleh data tentang nama siswa yang digunakan sebagai responden. Teknik analisis data menggunakan rumus korelasi product moment. Berdasarkan hasil analisis data dengan menggunakan korelasi product moment diperoleh r hitungsebesar 0,755 selanjutnya nilai r hitungtersebut dikonsultasikan dengan tabel nilai r product moment pada taraf signifikansi 5 % yaitu 0,294. Jadi dapat disimpulkan bahwa nilai r hitunglebih besar dari rtabel atau 0,755 > 0,294. Dengan demikian, hipotesis kerja yang menyatakan bahwa ?Ada hubungan yang positif dan signifikan antara motivasi belajar dan perencanaan karir pada siswa kelas X IPS MAN 1 Surakarta Tahun Pelajaran 2018/2019 diterima kebenarannya dalam taraf signifikansi 5 %. Kata kunci : Hubungan, Motivasi Belajar, Perencanaan Karir
Copyrights © 2019