Jurnal Ekobistek
Vol 3, No 1 (2014): Jurnal Ekobistek UPI "YPTK" Padang

MANAJEMEN MODAL KERJA DAN PENGARUHNYA TERHADAP PROFITABILITAS PERUSAHAAN MANUFAKTUR PADA BURSA EFEK INDONESIA

Sasnelwati, Sasnelwati (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 Aug 2016

Abstract

? Manajemen Modal Kerja Dan Pengaruhnya Terhadap Profitabilitas Perusahaan Manufaktur Pada Bursa Efek Indonesia? , Penelitian ini bertujuan untuk mengukur efektifitas dan efisiensi penggunaan modal kerja dan menguji pengaruh perputaran kas, perputaran piutang dan perputaran persediaan terhadap profitabilitas perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan food and beverage yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia selama periode 2011-2013. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini diambil melalui pendekatan purpossive sampling method. Data yang telah dikumpulkan dianalisis dengan menggunakan uji regresi sederhana, uji regresi berganda dan uji hipotesis menggunakan uji T secara parsial, uji F secara simultan dan uji koefisien determinasi.  Hasil penelitian berdasarkan uji hipotesis menunjukkan bahwa secara parsial variabel perputaran piutang berpengaruh terhadap profitabilitas dan perputaran kas dan perputaran persediaan tidak mempunyai pengaruh terhadap profitabilitas. Secara simultan ketiga varaibel tersebut tidak mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap profitabilitas. Hasil koefisien determinasi menyebutkan sebesar 4,3% variabel perputaran kas, perputaran piutang dan perputaran persediaan perusahaan food and beverage di Bursa Efek Indonesia mempunyai kekuatan dalam mengestimasi Return on Assets (ROA). Sedangkan sisanya sebanyak 95,7% dijelaskan oleh variabel lain diluar variabel perputaran kas, perputaran piutang dan perputaran persediaan. Key words : Perputaran Kas, Perputaran Piutang, Perputaran Persediaan, Profitabilitas.   

Copyrights © 2014






Journal Info

Abbrev

EKOBISTEK

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Education Environmental Science Social Sciences

Description

Jurnal EKOBISTEK (Ekonomi, Bisnis dan Teknologi) adalah jurnal yang dipublikasi oleh Universitas Putra Indonesia YPTK Padang Sumatera Barat Indonesia. Jurnal EKOBISTEK terbit dua kali setahun yaitu, pada bulan Juni dan Desember. Jurnal EKOBISTEK menerima dan menerbitkan artikel-artikel ilmiah dari ...