Empat tahun yang lalu Presiden Soeharto meresmikan berdirinya Universitas Terbuka (UT) di negara kita. Peristiwa ini tepatnya terjadi pada tanggal 4 Setember 1984. Dengan demikian kemarin usia UT sudah genap empat tahun, apabila dihitung sejak diresmikannya perguruan tinggi "modern" tersebut. Usia UT yang baru empat tahun tentunya masih tergolong sangat muda; dan bila terjadi pada manusia masih termasuk dalam kelompok "balita", bayi mungil yang masih harus senantiasa diperhatikan dan dibimbing oleh orang tuanya. Apabila kita mau menengok sejarah berdirinya UT, sesungguhnya perintisan untuk mewujudkan cita-cita itu sudah dilaksanakan sejak jauh hari sebelumnya. Setidak-tidaknya sejak pada akhir tahun 60-an ketika pemerintah kita atas bantua UNESCO melaksanakan penelitian tentang kemungkinan diterapkannya sistem "pendidikan terbuka" di negara kita. Pada saat itu LHS Emerson dipercayai untuk memimpin proyek penelitian tersebut; dan pada saat laporannya yang berjudul "Education in Indonesia; Diagnosis of The Present Situation with Identification of Priorities Development" dipublikasikan maka banyak pengamat yang lega karena materi laporan tersebut mengisyaratkan terbukanya kemungkinan diaplikasikannya sistem "pendidikan terbuka" untuk meratakan pelayanan pendidikan kepada masyarakat.
Copyrights © 1988