Jurnal Ilmiah Mandala Education (JIME)
Vol 5, No 2 (2019): Jurnal Ilmiah Mandala Education (JIME)

Penggunaan Pendekatan Pembelajaran Saintifik Dalam Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Siswa

Syahrir Syahrir (Universitas Pendidikan Mandalika)



Article Info

Publish Date
30 Oct 2019

Abstract

Proses pembelajaran guru cenderung menggunakan model konvensional selama proses pembelajaran berlangsung, siswa hanya terfokus untuk mendengarkan penyampaian pelajaran yang diberikan guru, sedangkan antara siswa satu dengan siswa yang lain tidak terlihat adanya hubungan komunikasi, karena pada saat pembelajaran berlangsung aktivitas siswa hanya mendengarkan penjelasan guru dan mencatan materi yang disamaikan guru. Hal ini berakibat pada rendahnya hasil belajar siswa.Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan proses dan hasil belajar matematika siswa melalui pendekatan saintifik pada materi lingkaran pada siswa kelas VIII MTs Rabitatus Sa’adah. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang terdiri dari dua siklus, setiap siklus terdiri dari 4 tahapan antara lain,1) perencanaan, 2) pelaksanaan, 3) observasi, 4) refleksi. Instrumen penelitian ini menggunakan lembar observasi siswa dan guru serta lembar soal. Hasil penelitian menunjukan pada siklus 1 ketuntasan klasikal siswa mencapai 65%. Selanjutnya pada siklus II ketuntasan klasikal siswa mencapai 85 %. Berdasarkan hasil analisis data dan pembahasan maka dapat disimpulkan bahwa dengan melalui pembelajaran saintifik dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar matematika siswa kelas VIII MTs Rabitatus Saadah tahun pelajaran 2018/2019

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

JIME

Publisher

Subject

Arts Humanities Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Jurnal Ilmiah Mandala Education (JIME) is a scientific publication related to education, Social, and Politics is the result of literature studies, study of issues, and the results of research that develops in the community. This journal uses Indonesian. Publish 2 times every ...