Psikologi Konseling: Jurnal Kajian Psikologi dan Konseling
Vol 9, No 1 (2018): Jurnal Psikologi Konseling

PENGARUH KONSELING INDIVIDUAL DENGAN PENDEKATAN CLIENT CENTERED TERHADAP ETIKA BERGAUL SISA DI KELAS X IPA 2 SMAN 4 MEDAN

Linda Andriani Sirait (Universitas Negeri Medan)
Asih Menanti (Universitas Negeri Medan)



Article Info

Publish Date
24 Jun 2018

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh layanan konseling individual dengan pendekatan client centered terhadap Etika Bergaul siswa di kelas X IPA 2 SMA Negeri 4 Medan Tahun Ajaran 2017/2018. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: apakah ada pengaruh layanan konseling individual dengan pendekatan client centered terhadap Etika Bergaul siswa kelas X IPA 2 SMA Negeri 4 Medan Tahun Ajaran 2017/2018. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif. Jenis penelitian ini adalah Pra Eksperimen dengan one group pre-test dan post-test design. Subjek dalam penelitian ini adalah 3 orang siswa kelas X IPA 2 yang memiliki skor terendah yang telah dibagi angket etika bergaul siswa, dan akan diberikan layanan konseling individual dengan pendekatan client centered. Hasil analisis diperoleh dat pre-test siswa rata-rata = 228 termasuk katagori tinggi dan Standart Deviasi (SD) = 4,358, sedangkan hasil data post-test rata-rata = termasuk kategori rendah dan Standart Deviasi (SD) = 7,57. Teknik uji hipotesis menggunakan rumus uji Wilxocon yang memperoleh hasil Thitung= 4,55sedangkan harga Ttabel=3,182. Dari tabel nilai kritis T utuk uji jenjang bertanda wilcoxon untuk n =  3,  sesuai dengan kriteria penerimaan dan penolakan hipotesis, hipotesis diterima jika Thitung > Ttabel. Dengan demikian dinyatakan ada pengaruh layanan konseling individual dengan pendekatan client centered terhadap Etika Bergaul siswa di kelas X IPA 2 SMA Negeri 4 Medan Tahun Ajaran 2017/2018. Dengan demikian hipotesis diterima Kata Kunci : Konseling Individual; Pendekatan Client Centered; Etika Bergaul

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

Konseling

Publisher

Subject

Education Other

Description

Jurnal PSIKOLOGI KONSELING diterbitkan oleh Jurusan Psikologi Pendidikan dan Bimbingan Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Medan yang bertujuan untuk publikasi karya ilmiah, studi literatur, studi kasus, dan laporan hasil penelitian. Jurnal PSIKOLOGI KONSELING merupakan wadah bagi peneliti, ...