Cakrawala Pedagogik
Vol 2 No 2 (2018): Cakrawala Pedagogik

PENGARUH METODE TALKING STICK TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF SISWA

Asep Saefullah Kamali (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Apr 2019

Abstract

Penelitian ini merupakan Penelitian Kuasi Eksperimen dengan desain penelitian yang digunakan adalah Desain Kelompok Kontrol Non-Ekuivalen. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas VII MTs. Darussa’adah Cikadueun Saketi Tahun Ajaran 2012/2013. Pengelompokan baru secara acak tidak dilakukan, melainkan menggunakan kelompok kelas yang sudah ada. Kelompok kelas tersebut kemudian dipilih secara acak untuk menentukan kelas eksperimen dan kelas kontrol. Dari hasil penelitian yang telah dilakukan, dapat diketahui bahwa Pengaruh Metode Talking Stick dapat meningkatkan kemampuan berpikir kreatif siswa dalam pembelajaran matematika secara signifikan dibandingkan dengan pembelajaran konvensional. Hal ini dapat dilihat dari perolehan gain dengan taraf kepercayaan (? = 5%), untuk kelas eksperimen rerata gain sebesar 0,52 sedangkan untuk kelas kontrol rerata gain sebesar 0,14. Dan respon siswa secara umum terhadap Pengaruh Metode Talking Stick adalah sangat tinggi.

Copyrights © 2018