Diagnosis: Jurnal Ilmiah Kesehatan
Vol 13 No 5 (2018): Jurnal Ilmiah Kesehatan Diagnosis

FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KECEMASAN IBU HAMIL TRIMESTER III DALAM MENGHADAPI PERSALINAN DI RSUD LA TEMMAMALA KABUPATEN SOPPENG

Simon, Merlis (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Dec 2018

Abstract

Kecemasan adalah suatu perasaan tidak santai yang samar-samar karena ketidaknyamanan atau rasa takut yang disertai suatu respon (penyebab tidak spesifik atau tidak diketahui oleh individu). Kecemasan dalam kehamilan merupakan suatu keadaan emosi yang mirip dengan kecemasan secara umum namun ini terjadi pada wanita hamil yang berkaitan dengan kesejahteraan bayi, proses persalinan dan pengalaman dalam merawat kehamilan dan perubahan peran menjadi orang tua. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara pengetahuan dan dukungan keluarga dengan kecemasan ibu hamil dalam menghadapi persalinan di RSUD La Temmamala Kabupaten Soppeng. Jenis penelitian ini adalah kuatitatif dengan metode pendekatan cross-sectional. Jumlah populasi dalam penelitian ini sebanyak 47 pasien dan sampel sebanyak 42 responden yang ditentukan dengan teknik purposive sampling. Pengumpulan data dengan menggunakan kuesiner, selanjutnya data diolah menggunakan program komputerisasi dengan uji statistik Chi Square dengan tingkat kemaknaan ? = 0,05. Hasil penelitian ini menunjukkan kecemasan ibu hamil untuk variabel pengetahuan diperoleh niali p = 0,006 < ? 0,05 dan untuk variabel dukungan keluarga diperoleh p = 0,002 < ? 0,05. Dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa ada hubungan yang signifikan antara pengetahuan dan dukungan keluarga dengan kecemasan ibu hamil trimester III dalam menghadapi persalinan

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

jikd

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Jurnal Ilmiah Kesehatan Diagnosis merupakan jurnal yang diterbitkan oleh STIKES Nani Hasanuddin Makassar dengan pISSN : 2302-1721 dan eISSN : 2302-2531 yang terbit 4 Kali dalam satu tahun setiap Februari, Mei, Agustus dan November. Nursing Inside Community merupakan jurnal akses terbuka, peer-review ...