DINAMIKA GLOBAL : JURNAL ILMU HUBUNGAN INTERNASIONAL
Vol 2 No 02 (2017): Dinamika Global : Jurnal Ilmu Hubungan Internasional

REVITALISASI HUBUNGAN AMERIKA SERIKAT DI ASIA PASIFIK

Suwarti Sari (Unknown)
Yanyan Mochamad Yani (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Dec 2017

Abstract

Amerika Serikat (AS) sebagai tokoh tunggal dalam kekuatan dunia memainkan peran utama dalam mengubah sistem internasional. AS “berkewajiban” menjaga ketertiban dunia yang ditujukan dengan banyaknya personel militer yang dikirim keluar negeri guna menjalankan misi tersebut. Setelah memutuskan kembali ke Asia-Pasifik, AS menegaskan untuk membangun suasana saling percaya dengan negara-negara lain di kawasan. Dalam pelaksanaan strateginya, AS mengedepankan peran sekutunya dan membentuk jaringan yang meliputi seluruh dunia. AS secara aktif mengembangkan hubungan dengan NATO dan para sekutu-nya untuk mempertahankan keamanan dan perdamaian, dan terus memperhebat strategi pindah poros ke Asia dan Pasifik. Amerika Serikat meningkatkan kerjasama pertahanan dengan Australia untuk meningkatkan akses militer Amerika Serikat terhadap fasilitas militer Australia. Bagi Australia, AS akan tetap menjadi aktor di Asia Pasifik. Hadirnya armada AS di Darwin, Australia akan memberikan rasa nyaman dan aman secara politik dan militer, mengingat kepentingan mereka sejalan untuk membendung kekuatan dari Utara (Asia).

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

jurnal-dinamika-global

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Dinamika Global is a scholarly International Relations journal which is published two volumes a year in June and December by School of International Relations of Faculty of Social and Political Science of Jenderal Achmad Yani University (UNJANI), Cimahi. The journal covers broud subject areas ...