Attadib: Journal of Elementary Education
ATTADIB: Journal of Elementary Education, Vol. 3 No. 1 Juni 2019

PENGUATAN PENDIDIKAN KARAKTER DISIPLIN PADA PESERTA DIDIK MELALUI PEMBERIAN REWARD DAN PUNISHMENT DI SD UNGGULAN USWATUN HASANAH

Dewi Aprilia Sari (PGSD FKIP Universitas Sultan Ageng Tirtayasa)
Ujang Jamaludin (PGSD FKIP Universitas Sultan Ageng Tirtayasa)
Muhammad Taufik (PGSD FKIP Universitas Sultan Ageng Tirtayasa)



Article Info

Publish Date
09 Jul 2019

Abstract

 Pendidikan karakter saat ini menjadi hal yang penting untuk diterapkan dan diajarkan disekolah dasar. Khususnya dalam rangka menguatkanan karakter disiplin peserta didik. Reward dan punishment merupakan salah satu cara yang dapat digunakan dalam melaksanakan penguatan pendidikan karakter disiplin. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan penguatan pendidikan karakter disiplin peserta didik melalui pemberian reward dan punishment di SD Unggulan Uswatun Hasanah. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif, dengan jenis kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik observasi dan wawancara, yag kemudian dilakukan analisis dengan model Miles dan Huberman. Hasil dari penelitian ini dapat mengungkapkan  bahwa peserta didik di SD Unggulan Uswatun Hasanah ini sebagai berikut: 1. Proses pelaksanaan pemberian reward dan punishment dalam penguatan pendidikan karakter disiplin pada peserta didik di SD Unggulan Uswatun Hasanah. a. Perencanaan pelaksanaan yang dilakukan oleh wali kelas 3 Ummar Hayyam dalam pembelajaran dengan membuat Rencana Pelaksanaan Pembelajaran yang mencantumkan reward dan punishment, serta dalam kegiatan kelas dengan menyusun jadwal piket, tertib membuang sampah dan melakukan penguatan pendidikan karakter disiplin pada peserta didik. b. Perencanaan pelaksanaan yang dilakukan oleh kepala sekolah yaitu dengan menyusun kegiatan sekolah yang meliputi ekstrakurikuler pramuka dan ekstrakurikuler tahfidz, kegiatan disiplin lingungan dengan program Jumsih dan lomba kelas terbersih, serta menerapkan reward dan punishment. c. Proses pelaksanaannya menggunakan teknik, metode, serta tahapan dalam melaksanaan penguatan pendidikan karakter disiplin 2. Peran penguatan pendidikan karakter disiplin pada peserta didik melalui pemberian reward dan punishment yang dilihat dari perilaku dan tanggung jawabnya sebagai peserta didik di SD Unggulan Uswatun Hasanah. 3. Hasil pelaksanaan penguatan pendidikan karakter disipin melalui pemberian reward dan punishment pada peserta didik di SD Unggulan Uswatun Hasanah yaitu menekankan kedisiplinan pada peserta didik, menumbuhkan semangat pada peserta didik, dan juga menumbuhkan sikap jujur terhadap peserta didik.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

attadib

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Social Sciences Other

Description

Attadib: Journal of Elementary Education is a peer-reviewed journal to discuss about new findings in basic education especially at primary/elementary schools. This journal is publishing original research articles and case studies focused on basic education. All papers are peer-reviewed by at least ...