Jurnal Bahtera - Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Vol 1, No 05 (2013): Jurnal Surya Bahtera

ANALISIS NILAI MORAL DALAM NOVEL EDENSOR KARYA ANDREA HIRATA DAN SKENARIO PEMBELAJARANNYA DI KELAS XI SMA

Ganjar Subekti (Unknown)



Article Info

Publish Date
18 Apr 2013

Abstract

Tujuan dalam penelitian ini adalah (1) mendeskripsikan unsur intrinsik novel Edensor karya Andrea Hirata, (2) mendeskripsikan nilai moral novel novel Edensor karya Andrea Hirata, dan (3) menjelaskan skenario langkah‐langkah pembelajaran unsur intrinsik dan nilai moral novel Edensor karya Andrea Hirata di kelas XI SMA. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif. Artinya, penulis membahas dan mengkaji novel tidak menggunakan angka, tetapi menekankan pada deskripsi. Dari hasil penelitian disimpulkan bahwa (1) unsur intrinsik dalam novel Edensor karya Andrea Hirata jalin terjalin menyatu dengan nilai moral yang terdapat di dalamnya, (2) nilai moral novel Edensor karya Andrea Hirata mencakup tiga aspek yaitu: (a) hubungan manusia dengan Tuhan, (b) hubungan manusia dengan manusia termasuk dengan lingkungan alam, (c) hubungan manusia dengan dirinya sendiri, dan (3) skenario pembelajaran novel Edensor dalam pembelajaran sastra di kelas XI SMA dengan langkah‐langkah kegiatan pembelajaran meliputi pendahuluan, inti (eksplorasi, elaborasi, konfirmasi), dan penutup. Kata kunci : nilai moral, skenario pembelajaran novel

Copyrights © 2013






Journal Info

Abbrev

bahtera

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Other

Description

Jurnal Bahtera merupakan jurnal Pendidikan, Bahasa, Sastra dan Budaya. Jurnal ini sebagai media publikasi karya tulis ilmiah yang dihimpun oleh Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI) Universitas Muhammadiyah Purworejo ...