Jurnal Bahtera - Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Vol 2, No 14 (2014): Jurnal Surya Bahtera

PENINGKATAN KEMAMPUAN MENULIS PUISI DENGAN TEKNIK UBAH CATATAN HARIAN PADA SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 26 PURWOREJO TAHUN PELAJARAN 2012/2013

Agustina Sulis C.R. (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2014

Abstract

Tujuan penelitian untuk mendeskripsikan penerapan teknik ubah catatan harian dalam meningkatkan kemampuan menulis puisi, pengaruh teknik ubah catatan harian dalam meningkatkan kemampuan menulis puisi, dan peningkatan kemampuan menulis puisi pada siswa. Desain penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas yang terdiri dari perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan tes dan observasi. Hasil analisis data di-antaranya: 1) penerapan teknik ubah catatan harian dengan cara memberi tugas mem-buat catatan harian, memberi kebebasan memilih catatan harian, membimbing cara mengubah catatan harian menjadi puisi; 2) peningkatkan kemampuan menulis puisi pada siswa mengalami perubahan kearah yang lebih baik; 3) pada tahap prasiklus total nilai sebesar 1225, tahap siklus I sebesar 1337, pada tahap siklus II sebesar 1518, pe-ningkatan tersebut termasuk dalam kategori baik karena mencapai KKM sebesar 70%.   Kata kunci    : kemampuan menulis puisi, teknik ubah catatan harian

Copyrights © 2014






Journal Info

Abbrev

bahtera

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Other

Description

Jurnal Bahtera merupakan jurnal Pendidikan, Bahasa, Sastra dan Budaya. Jurnal ini sebagai media publikasi karya tulis ilmiah yang dihimpun oleh Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI) Universitas Muhammadiyah Purworejo ...