Jurnal Bahtera - Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Vol 2, No 16 (2014): Jurnal Surya Bahtera

NILAI PENDIDIKAN DALAM NOVEL MOGA BUNDA DISAYANG ALLAH KARYA TERE-LIYE DAN RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARANNYA DI KELAS XI SMA

Heni Purwatiningsih (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Oct 2014

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan: (1) unsur intrinsik novel Moga Bunda Disayang Allah karya Tere-Liye, (2) nilai pendidikan dalam novel Moga Bunda Disayang Allah karya Tere-Liye, dan (3) Rencana Pelaksanaan Pembelajaran di Kelas XI SMA.Sumber data penelitian ini adalah novel Moga Bunda disayang Allah karya Tere-Liye.Objek penelitian ini adalah nilai-nilai pendidikan novel Moga Bunda disayang Allah karya Tere-Liye dan rencana pelaksanaan pembelajarannya di kelas XI SMA.Fokus penelitian ini adalah nilai pendidikan yang meliputi nilai agama, nilai moral, dan nilai sosial novel Moga Bunda disayang Allah karya Tere-Liye dan rencana pelaksanaan pembelajarannya di kelas XI SMA. Pengumpulan data menggunakan teknik catat dan observasi.Instrumen penelitian ini adalah penulis sebagai peneliti, kartu pencatat data, dan alat tulis.Analisis data menggunakan metode analisis isi.Penyajian hasil analisis menggunakan teknik penyajian informal. Hasil penelitian ini disimpulkan bahwa (1) unsur intrinsik meliputi (a) tema: perjuangan hidup; (b) alur: alur maju; (c) latar tempat: kamar Bunda, laut, ruang keluarga, Pulau Mikronesia, dan Pelabuhan, latar waktu: pagi, siang, sore, dan malam hari, latar sosial: keluarga kaya atau kalangan atas; (d) tokoh utama: Melati, tokoh tambahan­:Bunda, Karang, Tuan Hk, Kinasih, Salamah, Ibu-ibu Gendut, suster Tya, dokter Ryan, dan Mang Jeje; (e) sudut pandang: orang ketiga serba tahu; dan (f) amanat: tetap berusaha dan berdoa karena sesungguhnya Allah tidak akan memberikan cobaan diluar batas kemampuan hamba-Nya; (2) nilai pendidikan dalam novel ini ada tiga, yaitu; (a) nilai pendidikan agama meliputi: beribadah, berdoa, dan bersyukur; (b) nilai pendidikan moral meliputi: tidak putus asa, percaya diri, sabar, berpikir logis, pengendalian diri, dan prasangka baik; (c) nilai pendidikan sosial meliputi: kasih sayang, penghargaan, kesetiaan, dan memberi semangat; (3) Rencana pelaksanaan pembelajaran novel MBDA karya Tere-Liye di kelas XI SMA standar kompetensinya membaca. Kompetensi dasar: 7.2 Menganalisis unsur intrinsik dan ekstrinsik dalam novel Indonesia/terjemahan. Metode yang digunakan adalah pembelajaran kooperatif jigsaw.   Kata kunci   : nilai pendidikan, novel Moga Bunda Disayang Allah, Rencana Pelaksanaan Pembelajaran

Copyrights © 2014






Journal Info

Abbrev

bahtera

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Other

Description

Jurnal Bahtera merupakan jurnal Pendidikan, Bahasa, Sastra dan Budaya. Jurnal ini sebagai media publikasi karya tulis ilmiah yang dihimpun oleh Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI) Universitas Muhammadiyah Purworejo ...