EKUIVALEN - Pendidikan Matematika
Vol 1, No 1 (2013): EKUIVALEN

PENERAPAN SYNDICATE GROUP DALAM UPAYA MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS VIII-A DI SMP NEGERI 1 KUTOWINANGUN

Istiarni, Aneri (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 May 2013

Abstract

Penelitian   ini   merupakan   penelitian   tindakan   kelas   (PTK)  yang dilaksanakan dalam dua siklus. Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan  prestasi  belajar matematika   siswa   kelas   VIII-A   SMP   Negeri   1   Kutowinangun   dengan menggunakan syndicate group. Subjek penelitian semua siswa kelas VIII-A SMP Negeri 1 Kutowinangun yang berjumlah 40 siswa. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode observasi dan tes. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan prestasi belajar matematika dengan menggunakan syndicate group pada siswa kelas VIII-A SMP Negeri 1 Kutowinangun. Kegiatan belajar siswa meningkat dari Siklus I dengan rerata 64,27% menjadi 87,50% pada Siklus II. Sedangkan rerata hasil belajar siswa dari 67,25 pada Siklus I menjadi 74,63 pada Siklus II dengan jumlah siswa yang tidak tuntas pada Siklus I sebanyak 12 siswa dan 6 siswa pada Siklus II.   Kata kunci: syndicate group, prestasi belajar

Copyrights © 2013