Natural Science: Journal of Science and Technology
Vol 8, No 1 (2019): Volume 8 Number 1 (April 2019)

KAJIAN ETNOBOTANI SUKU EUPHORBIACEAE YANG DIMANFAATKAN OLEH SUKU PEKUREHUA DI DESA WUASA DAN KADUWAA KECAMATAN LORE UTARA KABUPATEN POSO SULAWESI  TENGAH

Adhil, Adhil (Unknown)
Iqbal, Moh. (Unknown)
Ramadanil, Ramadanil (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2019

Abstract

Penelitian mengenai Kajian Etnobotanisuku Euphorbiaceae yang dimanfaatkan oleh masyarakat suku Pekurehua di desa Wuasa dan Kaduwaa Kecamatan Lore Utara Kabupaten Poso Sulawesi Tengah dilakukan dengan metode snowball sampling pada bulan januari sampai Maret 2018. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pemanfaatan jenis tumbuhan suku Euphorbiaceae di desa Wuasa dan desa Kaduwaa Kecamatan Lore Utara Kabupaten Poso  Sulawesi Tengah. Pengambilan sampel dilakukan dengan cara mewawancarai, memberikan kuisioner dan pengamatan langsung di lapangan. Identifikasi Dilakukan Di Laboratorium Biodiversitas Jurusan Biologi FMIPA UNTAD. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat 10 genus dari 17 jenis tumbuhan suku Euphorbiaceae yang dimanfaatkan oleh masyarakat suku Pekurehua sebagai bahan pangan, obat-obatan, bahan bangunan, kayu bakar dan sebagai tanaman hias.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

ejurnalfmipa

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Jurnal Natural Science online diterbitkan oleh Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universtas Tadulako. Jurnal ini menerbitkan artikel-artikel ilmiah hasil penelitian dalam bidang-bidang ilmu pengetahuan dan ...