Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui konsentrasi efektif ekstrak kulit buah muda Calotropis procera (C. procera) dalam menghambat perkembangan telur cacing Haemonchus contortus secara in-vitro. dari 0,2g/ml sediaan larutan ekstrak stok, albendazole konsentrasi 0,055%. Data hasil penelitian dianalisis secara deskriptif. Konsentrasi efektif ekstrak kulit buah muda C. procera (EKBMCP) dalam menghambat perkembangan daya tetas telur cacing Haemonchus contortus secarain-vitro adalah perlakuan EKBMCP konsentrasi 4,5% dengan daya hambat 88% sedangkan  perlakuan EKBMCP konsentrasi 2,5% dan 3,5% daya hambatnya secara berturut-turut adalah 70,5% dan 81%.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2015