Penelitian ini bertujuan mengetahui gambaran pandangan siswa dan mahasiswa tentang peranan wanita dalam kegiatan keluarga, kerja, dan kemasyarakatan. Sampel berjumlah 232 orang siswa/mahasiswa dari 6 kelas dari siswa SMTA dan 6 kelas dari PT di Malang yang diambil secara rambang menurut kluster. Data dikumpulkan melalui angket sikap. Dengan analisis deskriptif, diperoleh kesimpulan bahwa mahasiswa dan siswa SMTA menyetujui peran ganda wanita. Namun, menurut mereka, peran utama wanita adalah sebagai ibu rumah tangga yang harus bertanggung jawab terhadap pendidikan anak-anaknya. Disarankan agar ada bentuk-bentuk kegiatan sosialisasi gender di kalangan mahasiswa dan siswa SMTA.
Copyrights © 1996