Traksi : Majalah Ilmiah Teknik Mesin
Vol 5, No 1 (2007): TRAKSI

PEMANFAATAN LIMBAH KAYU SEBAGAI BAHAN DASAR PEMBUATAN PAPAN PARTIKEL

Dini Cahyandari (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Feb 2013

Abstract

Perusahaan penggergajian banyak menghasilkan limbah yang berupa serbuk kayu. Selama ini belum ada kegiatan yang dilakukan untuk memanfaatkan limbah tersebut. Salah satu cara yang dapat dilakukan untuk memanfaatkan limbah tersebut adalah dengan mengolahnya menjadi papan partikel. Papan partikel adalah komposit kayu dan adhesive yang dapat berupa bahan anorganik seperti phenol formaldehyde dan bahan organik seperti polyisocyanates.  Dari hasil penelitian didapatkan hasil bahwa penggunaan serbuk kayu keras dan adhesive dari bahan phenol formaldehyde mempunyai sifat mekanik yang paling baik baik yaitu mempunyai kekuatan tarik 0.46 N/mm2 dan kekuatan tekuk : 17.26 N/mm2 dibandingkan penggunaan bahan lainnya.   Kata Kunci : Limbah, Papan Partikel

Copyrights © 2007






Journal Info

Abbrev

jtm

Publisher

Subject

Energy Engineering

Description

TRAKSI (eISSN 2579-9738 / ISSN 1693-3451) adalah Majalah Ilmiah Teknik Mesin Universitas Muhammadiyah Semarang (UNIMUS) dengan cakupan bidang material teknik, konversi energi dan manjfaktur. Jurnal ini terbit 2 kali dalam satu ...