Ordik
Vol 9, No 1 (2011)

PERBANDINGAN PEMBELAJARAN RENANG GAYA BEBAS DENGAN MENGGUNAKAN ALAT DAN TANPA ALAT BANTU

Fifukha Dwi Khory, (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Apr 2011

Abstract

Penelitian ini tentang perbandingan antara pembelajaran renang gaya bebas  dengan menggunakan alat dan tanpa alat bantu pada siswa putri di Sekolah Menengah Kejuruan Antartika 2 Sidoarjo yang mengikuti ekstrakurikuler renang tahun ajaran 2009. Subjek penelitian ini berjumlah 38 orang siswa yang harus  mengikuti tes awal kemudian proses pembelajaran renang gaya bebas dan tes akhir renang gaya bebas. Peneliti menduga terdapat perbedaan antara hasil pembelajaran renang gaya bebas dengan menggunakan alat dan tanpa menggunakan alat bantu pada siswa putri di Sekolah Menengah Kejuruan Antartika 2 Sidoarjo yang mengikuti ekstrakurikuler renang. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa, rata-rata skor hasil pengujian hipotesis nol () diterima apabila lebih kecil dari . Uji hipotesis ini untuk taraf siginifikan α = 0,05 dengan db = 38 maka didapatkan  1,684. Karena   lebih besar dari  (29,24 > 1,684) maka hipotesis nol () ditolak dan hipotesis alternatif () diterima. Berarti terdapat perbedaan rata-rata hasil pembelajaran renang gaya bebas dengan menggunakan alat bantu lebih besar dari pada hasil pembelajaran renang gaya bebas tanpa menggunakan alat bantu pada siswa putri di Sekolah Menengah Kejuruan Antartika 2 Sidoarjo berbeda secara signifikan.  

Copyrights © 2011