KALAM CENDEKIA PGSD KEBUMEN
Vol 5, No 5 (2017): KALAM CANDEKIA PGSD KEBUMEN

IMPLEMENTASI PENDIDIKAN KARAKTER DALAM PEMBENTUKAN RANAH AFEKTIF KEJUJURAN DALAM KEHIDUPAN SOSIAL SISWA KELAS V SDN PEKUNCEN TAHUN PELAJARAN 2013/2014

Ruhul, Ana (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Apr 2014

Abstract

Abstrak: Implementasi Pendidikan Karakter Dalam Pembentukan Ranah Afektif Kejujuran Dalam Kehidupan Sosial Siswa Kelas V Sd Negeri 1 Pekuncen Tahun Pelajaran 2013/2014. Tujuan penelitian ini adalah untuk menjelaskan mengapa diperlukan pendidikan karakter dan mengetahui seberapa jauh pengaruh pendidikan karakter terhadap  pembentukan ranah afektif kejujuran dalam kehidupan sosial siswa. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif. Subjek penelitian adalah siswa kelas V SD N Pekuncen yang memiliki tingkat kejujuran sangat tinggi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendidikan karakter sangat penting dalam membentuk ranah afektif  kejujuran. Pengaruh pendidikan karakter di sekolah kurang dapat membentuk karakter kejujuran siswa, tanpa adanya usaha pendidikan yang komprehensif. Kata kunci: pendidikan karakter, kejujuran, ranah afektif.

Copyrights © 2017