Abstrak: Penerapan Model Quantum Teaching dengan Metode Inkuiri dalam Peningakatan Pembelajaran Bilangan Pecahan Siswa Kelas IV SD. Penelitian ini bertujuan: (1) mendeskripsikan langkah pembelajaran model quantum teaching dengan metode inkuiri, (2) peningkatan hasil belajar bilangan pecahan menggunakan model quantum teaching dengan metode inkuiri. Penelitian ini adalah penelitian kelas kolaboratif yang dilaksanakan tiga siklus. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) penggunaan model quantum teaching dengan metode inkuiri menerapkan langkah tumbuhkan (orientasi), alami (merumuskan masalah, mengajukan hipotesis, dan menguji hipotesis), demonstrasikan, namai (kesimpulan), dan rayakan, (2) penerapan model quantum teaching dengan metode inkuiri dapat meningkatkan pembelajaran bilangan pecahan siswa kelas IV.
Copyrights © 2017