AGROEKOTEKNOLOGI
Vol 5, No 2 (2017)

Biologi Serangga Penyerbuk Elaeidobius Kamerunicus (Coleoptera: Curculionidae) Setelah 33 Tahun Diintroduksi di Sumatera Utara

Riki Juliansen Girsang (Universitas Sumatera Utara)
Maryani Cyccu Tobing (Universitas Sumatera Utara)
Yuswani Pangestuningsih (Universitas Sumatera Utara)



Article Info

Publish Date
02 May 2017

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mempelajari biologi serangga penyerbuk Elaeidobius kamerunicus setelah 33 tahun diintroduksi di Sumatera Utara. Penelitian dilaksanakan di Insektarium Pusat Penelitian Kelapa Sawit (PPKS) Marihat mulai bulan Maret sampai Mei 2016. Penelitian dilaksanakan dengan metode deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa siklus hidup E. kamerunicus 9 – 22 (+ 12,25) hari: telur menetas setelah 1 – 2 (+ 1,01) hari, larva instar pertama 1 – 2 (+ 1,05) hari, larva instar kedua 1 – 2 (+ 1,06) hari, larva instar ketiga  2 – 11 (+ 4,76) hari dan pupa 2 – 3 (+ 2,35) hari. Umur imago jantan 31 - 61  (+ 52,53) hari lebih lama dari pada imago betina 29 – 55  (+ 37,87) hari.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

agroekoteknologi

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

Jurnal AGROEKOTEKNOLOGI merupakan jurnal ilmiah yang diterbitkan secara online berisikan hasil-hasil penelitian tentang hama dan penyakit tumbuhan, agronomi, pemuliaan tanaman dan ilmu ...