Jurnal Teknik ITS
Vol 6, No 2 (2017)

Pemodelan dan Analisa Antilock Braking System (ABS) Pada Military Vehicle Studi Kasus Panser Anoa APC 6x6

Muhammad Jundulloh (Teknik Mesin, Fakultas Teknologi Industri, Laboratorium Otomotif, Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS))
I Nyoman Sutantra (Teknik Mesin, Fakultas Teknologi Industri, Laboratorium Otomotif, Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS))



Article Info

Publish Date
31 Dec 2017

Abstract

Dalam studi ini akan dilakukan pemodelan Antilock Braking System dan analisa pada kendaraan Military Vehicle Panser Anoa APC 6X6. ABS diberikan di dua roda belakang dan parameter sistem rem sebelumnya diambil dari PT PINDAD. Lalu hasil analisa ini didapat nilai gaya di brake pedal, gaya di booster rem, tekanan di master silinder, gaya di caliper, gaya dan torsi di disk pad. Setelah itu menambahkan komponen ABS kemudian dilakukan pemodelan dan simulasi dengan software dengan kecepatan Panser 60 km/jam dan membandingkan stopping distance LBS terhadap ABS sesuai standar internasional serta perilaku beloknya. Skema untuk ABS Panser sama seperti yang LBS namun ada tambahan komponen seperti ABS Control Unit, Hydraulic Modulator dan Wheel Speed Sensor. Dan dari simulasi didapatkan respon stopping distance ABS = 16 meter, LBS = 18.45 meter. Untuk waktu pengereman ABS = 1.94 detik, LBS = 2.20 detik. Nilai koefisien gesek lateral LBS = 0.00 sedangkan untuk ABS nilai koefisien gesek lateralnya = 0.10 – 0.40, sehingga perilaku belok LBS lebih cenderung oversteer dibanding ABS.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

teknik

Publisher

Subject

Engineering

Description

Jurnal Teknik ITS merupakan publikasi ilmiah berkala yang diperuntukkan bagi mahasiswa ITS yang hendak mempublikasikan hasil Tugas Akhir-nya dalam bentuk studi literatur, penelitian, dan pengembangan teknologi. Jurnal ini pertama kali terbit pada September 2012, dimana setiap tahunnya diterbitkan 1 ...