Competence : Journal of Management Studies (Kompetensi : Jurnal Studi Manajemen)
Vol 13, No 2 (2019): Oktober

DAMPAK DAN TANTANGAN DALAM IMPLEMENTASI SOCIAL MEDIA MARKETING UNTUK UMKM

Yustina Chrismardani (Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Trunojoyo Madura)
Triana Setiyarini (Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Trunojoyo Madura)



Article Info

Publish Date
27 Feb 2020

Abstract

Social media marketing merupakan variasi alat pemasaran yang dapat digunakan secara mudah dan tidak berbiaya, bila dibandingkan dengan alat pemasaran lainnya. Dengan biaya yang lebih rendah daripada alat pemasaran yang lain, UMKM cenderung cocok menggunakan metode social media marketing untuk memperkenalkan produknya, membangun hubungan dengan pelanggan dan memperkuat merk nya. Pada kenyatannya, hanya 30% usaha di Indonesia yang menggunakan instrument digital, sehingga dibutuhkan lebih banyak riset untuk mengeksplorasi perspektif dari perusahaan, terutama dalam memahami penghalang atau penghambat dalam penggunaan social media marketing. Tujuan dari riset ini adalah mendeskripsikan konsep social media marketing, penggunaan social media sebagai sarana promosi untuk UMKM, dampak dan tantangan dihadapi oleh UMKM dalam penggunaan social media. Merencanakan untuk menggunakan social media sebagai alat pemasaran yang kompetitif, memerlukan isi pesan yang dapat menarik perhatian pelanggan. Selain itu, juga dibutuhkan ketulusan, perhatian dan respon dengan cepat dalam berkomunikasi dengan pelanggan target. Tantangan dalam penggunaan social media marketing oleh UMKM yang meliputi factor internal dan eksternal, merupakan hal yang harus dihadapi dan diantisipasi agar mencapai keberhasilan dalam social media marketing.

Copyrights © 2019