Jurnal Administrasi Perkantoran (JPAP)
Vol 3, No 3 (2015)

PENGEMBANGAN MODUL BERBASIS KURIKULUM 2013 PADA MATA PELAJARAN KORESPONDENSI KOMPETENSI DASAR CARA MEMBUAT SURAT DINAS DI SMK NEGERI 2 BUDURAN

AYUN, QURROTA (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Jul 2015

Abstract

Abstrak Modul sebagai sarana belajar yang mandiri, karena materi yang disajikan dalam modul lebih fokus dan tersetruktur, siswa dapat mempelajari modul di luar jam pelajaran. Dengan menggunakan modul siswa diharapkan dapat belajar secara dan dapat memahami materi secara tuntas. Sarana belajar juga dibutuhkan dalam implementasi Kurikulum 2013 karena dalam Kurikulum 2013 siswa diharapkan aktif dalam menggali informasi yang dibutuhkan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengembangkan bahan ajar berupa modul. Objek penelitian adalah SMK Negeri 2 Buduran dengan subjek penelitian 16 siswa X ADM 1. Model pengembangan yang digunakan adalah model 4-D yaitu pendefinisian, perancangan, pengembangan, penyebaran. Jenis data yang diperoleh dalam penelitian ini adalah data kualitatif yang diperoleh dari telaah ahli dan data kuantitatif yang diperoleh dari validasi ahli berupa persentase kelayakan modul. Hasil validasi menunjukan bahwa modul yang dikembangakan layak untuk dijadikan bahan ajar, dengan persentase validasi ahli materi sebesar 76.75% dengan kriteria Layak, persentase validasi ahli bahasa sebesar 90.00% dengan kriteria Sangat Layak, sehingga mendapatkan rata-rata kelayakan 79.08% dengan kriteria Layak. Sedangkan respons siswa yang diperoleh sebesar 98.75% dengan kriteria Sangat Layak.  Kata kunci: Modul, Pengembangan Modul, Model 4-D.

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

jpap

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal Pendidikan Administrasi Perkantoran (JPAP) mempublikasikan hasil penelitian ilmiah mahasiswa di bidang Pendidikan Administrasi Perkantoran berupa penelitian dasar, perencanaan, perancangan, dan studi pengembangan Pendidikan Administrasi Perkantoran. Ejournal.unesa.ac.id hadir untuk memenuhi ...