Tujuan dari penelitian ini antara lain adalah untuk mengetahui dan menganalisisbesarnya pengaruh kepuasan kerja, gaya kepemimpinan, dan motivasi kerja secaraparsial maupun simultan atau bersama-sama terhadap kinerja karyawan PT. NutriciaIndonesia Sejahtera. Penelitian ini didasari dengan penyebaran kuesioner pada 46karyawan di instansi tersebut. Analisis ini dilakukan dengan uji koefisien regresi secarabersama-sama atau simultan (uji F), uji koefisien regresi secara individu atau parsial(uji t), analisis determinasi (R2) dan uji regresi berganda. Penelitian ini menunjukkanbahwa nilai R2 sebesar 0,893 yang artinya 89,3% variasi dari kinerja karyawan dapatdijelaskan oleh variabel-variabel independen seperti kepuasan kerja, gayakepemimpinan serta motivasi, sedangkan sisanya sebesar 10,7% dijelaskan oleh faktorfaktorlain. Uji kepuasan kerja, gaya kepemimpinan, dan motivasi kerja secara simultanberpengaruh terhadap kinerja karyawan sedangkan uji secara parsial hanya variabelkepuasan kerja yang memberikan pengaruh terhadap kinerja karyawan.
Copyrights © 2013