Penelitian ini adalah penelitian kualitatif yang bertujuan untuk mengetahui kesesuaian kompetensi dasar dengan pembelajaran berbasis masalah. Penelitian ini dilaksanakan di SMA Negeri 21 Makassar. Data hasil penelitian diperoleh dengan cara melakukan observasi partisipan dan wawancara selanjutnya dianalisis secara deskriptif kualitatif. Berdasarkan hasil analisis diperoleh dari 11 kompetensi dasar materi fisika kelas X dengan 31 kali pertemuan terdapat 29 kali pertemuan yang dapat menggunakan pembelajaran berbasis masalah ditinjau dari fase-1 yaitu orientasi siswa kepada masalah.
Copyrights © 2019