Jurnal Arsitektur DASENG
Vol. 8 No. 1 (2019): DASENG Volume 8, Nomor 1, Mei 2019

PANTI WERDHA DI BITUNG. Arsitektur Tropis Pendekatan Kenyamanan Thermal

Christhalia D. P. Pilat (Unknown)
Surijadi Supardjo (Unknown)
Esli D. Takumansang (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Jul 2019

Abstract

Acuan perancangan ini bertujuan : (1) Menganalisis Kebutuhan dan Kegiatan Lansia di Panti Werdha, (2) Menganalisis Arsitektur Tropis dengan Pendekatan Kenyamanan Thermal dalam Arsitektur, (3) Menganalisis kebutuhan dan besaran ruang, sistem struktur, dan utilitas bangunan yang akan dimanfaatkan dalam Panti Werdha.Untuk menciptakan suatu wujud dan lingkungan dan bangunan yang berfungsi menjawab persoalan keterbatasan ruang para lansia dengan desain yang nyaman, aman, dan sesuai dengan standar dalam segi arsitektural, serta memfasilitasi kebutuhan serta aktivitas lansia dengan memperhatikan aspek perilaku dan lingkungannya, Metodologi yang digunakan adalah glass box dengan studi literature, studi banding dan observasi lapangan, wawancara/interview dan penelitian kepustakaan. Melalui penelitian, peneliti mendapatkan hasil yang mendukung perancangan dengan pemetaan perilaku lansia dan kenyamanannya. Kata Kunci : Lansia, Kebutuhan, Kegiatan, Panti Werdha, Arsitektur Tropis, Kenyamanan Thermal, Kota Bitung.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

daseng

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture

Description

Jurnal Arsitektur DASENG adalah media informasi pengembangan Ilmu Pengetahuan, Teknologi dan Seni khususnya Artikel Ilmiah bidang Arsitektur berupa Hasil Penelitian, Hasil Perancangan, Studi Kepustakaan maupun Tulisan ...