Abstrak: Tri Sutrisno. Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Think Pair Share Dengan Media Visual Dalam Peningkatan Hasil Belajar IPS Pada Siswa Kelas III SD Negeri 7 Kutosari Tahun Ajaran 2015/2016. Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar IPS pada siswa kelas III SD Negeri 7 Kutosari. Penelitian Tindakan Kelas (PTK) kolaboratif ini dilaksanakan dalam 3 siklus. Setiap siklus terdiri dari dua pertemuan. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas III SD Negeri 7 Kutosari yang berjumlah 33 siswa. Teknik pengumpulan data berupa teknik tes dan nontes. Penelitian dihentikan setelah hasil pembelajaran siswa mencapai KKM = 70 sebanyak 80% siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan think pair share dengan media visual dapat meningkatkan hasil belajar IPS materi kegiatan jual beli bagi siswa kelas III SD Negeri 7 Kutosari tahun ajaran 2015/2016.Kata Kunci: Think Pair Share, Media Visual, Hasil Belajar, IPSĀ
Copyrights © 2016