Chemica: Jurnal Ilmiah Kimia dan Pendidikan Kimia
Vol 15, No 1 (2014)

Pengaruh Chemsketch dalam Penulisan Struktur Kimia pada Metode Resitasi terhadap Hasil Belajar Siswa Kelas X SMA Negeri 5 Makassar (Materi Pokok Ikatan Kimia)

Hermin Hardyanti Utami (Universitas Negeri Makassar)
Sulfikar Sulfikar (Universitas Negeri Makassar)
Muhammad Anwar (Universitas Negeri Makassar)



Article Info

Publish Date
04 Jun 2014

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini adalah penelitian eksperimen semu yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh Chemsketch dalam penulisan struktur kimia pada metode resitasi terhadap hasil belajar siswa kelas X di SMA Negeri 5 Makassar (materi pokok ikatan kimia) Variabel bebas dalam penelitian ini adalah media Chemsketch pada metode resitasi dan tanpa media. Variabel terikatnya adalah hasil belajar siswa SMA Negeri 5 Makassar pada kelas X MIA 1 dan X MIA 2. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas X MIA SMA Negeri 5 Makassar yang tersebar dalam 8 kelas. Teknik pengambilan sampel yaitu random sampling. Sampel penelitian terdiri dari 2 kelas yaitu kelas XMIA 1 sebagai kelas eksperimen dengan jumlah siswa 34 orang dan kelas XMIA 2 sebagai kelas kontrol dengan jumlah siswa 27 orang. Data hasil penelitian diperoleh dengan rata-rata 73.3 untuk kelas eksperimen dan 61.3 untuk kelas kontrol. Hasil analisis statistika inferensial diperoleh thitung adalah 11.65 lebih besar dari ttabel adalah 2.01 pada ???? adalah 0.05. Disimpulkan bahwa Chemsketch dalam penulisan struktur kimia pada metode resitasi berpengaruh positif terhadap hasil belajar siswa kelas X di SMA Negeri 5 Makassar materi pokok ikatan kimia.Kata Kunci: Chemsketch, Metode Resitasi, Hasil Belajar, Ikatan KimiaABSTRACTThe research is a quasi-experimental that objective to know the effect of Chemsketch on writting chemical structure on recitation method toward student’s achievement class X SMA Negeri 5 Makassar. Independent variable in this research use Chemsketch media on recitation method and without media. Dependent variable is Student’s Achievement SMA Negeri 5 Makassar class X MIA 1 and X MIA 2. Population in this research are student class X MIA SMA Negeri 5 Makassar that divide 8 classess. Taking technique of sample was random sampling. The sample of this research consisted of two classes, namely class namely class X MIA 1 as an experiment class with 34 students and class X MIA 2 as a control class with 27 students. The data of the research were gathered by testing the students’ achievement with average value is 73.3 for experiment class and 61.3 for control class. A result of inferential statistical analysis withtcalculate 11.65 is higher than ttable 2.01and α is 0.05. Conclude that presenting Chemsketch in writting chemical structure on recitation method give effected toward student’s achievement class X SMA Negeri 5 Makassar study on chemical bonding.Keywords: Chemsketch, Recitation method, Student’s Achievement, Chemical Bonding

Copyrights © 2014






Journal Info

Abbrev

chemica

Publisher

Subject

Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Chemistry Education

Description

Memuat informasi ilmiah bidang kimia dan pendidikan kimia berupa hasil penelitian, telaah pustaka, opini, makalah teknis, dan kajian ...