CALYPTRA : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya
Vol. 5 No. 1 (2016): Calyptra : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya (September)

PEMETAAN BEBAN KERJA DAN PERANCANGAN KERJA DI DEPARTEMEN KREDIT PADA PT. BANK X PUSAT SURABAYA

Arini Safitri (Program Magister Psikologi Profesi Fakultas Psikologi Universitas Surabaya)
A. J. Tjahjoanggoro (Program Magister Psikologi Profesi Fakultas Psikologi Universitas Surabaya)
V. Heru Hariyanto (Program Magister Psikologi Profesi Fakultas Psikologi Universitas Surabaya)



Article Info

Publish Date
01 Mar 2016

Abstract

Sumber Daya Manusia (SDM) yang efektif dan efisien secara kuantitatif sangatlah penting diketahui oleh pihak manajemen, khususnya Departemen Human Resource Development (HRD). PT. Bank X sebagai Bank yang mendapatkan predikat Bank Devisa dan berfokus pada segmen ritel ini sedang melakukan pembenahan dalam sistem SDM.Maka dari itu, dilakukanlah penelitian ini dengan tujuan untuk mengetahui beban kerja dan alokasi beban kerja yang sesuai untuk masing-masing jabatan. Desain dalam penelitian ini adalah mixed methods design yaitu metode kualitatif dan metode kuantitatif.Subjek dalam penelitian ini yaitu sebanyak 10 job title yaitu pemangku jabatan pada Departemen Kredit.Teknik yang digunakan dalam pengukuran adalah teknik pengukuran cara langsung menggunakan wawancara.Dalam penelitian ini, selain perhitungan secara objektif dengan berdasarkan pada beban kerja pada tugas setiap jabatan, juga akan dilakukan pengukuran beban kerja secara subjektif dengan NASA-TLX. Hasil beban kerja fisik yang didapatkan sebagian besar berada di atas normal (overload), yaitu dengan rata-rata nilai persentase sebesar 228,5%. Sedangkan untuk beban kerja mental sebagian besar termasuk dalam kategori sedang. Rancangan intervensi akan dibuat berdasarkan hasil beban kerja fisik secara objektif dan juga mempertimbangkan hasil beban kerja secara subjektif yaitu dengan melakukan job redesign.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

jimus

Publisher

Subject

Education

Description

CALYPTRA : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya merupakan kumpulan artikel yang ditulis oleh mahasiswa Universitas Surabaya. ISSN ...