Masalah penelitian ini adalah rendahnya kemampuan penalaran statistis (KPS) mahasiswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pencapaian dan peningkatan KPS mahasiswa melalui pembelajaran berbasis proyek berbantuan ICT (PBP berbantuan ICT). Penelitian ini berbentuk quasi eksperimen dengan desain kelompok kontrol pretes-postes. Jumlah sampel penelitian ini sebanyak 51 mahasiswa yang diambil secara purposive sampling dari 102 mahasiswa yang mengikuti perkuliahan pengantar statistika. Penelitian ini mempunyai dua variabel, yaitu: penerapan pembelajaran berbasis proyek berbantuan ICT sebagai variabel bebas dan kemampuan penalaran statistis mahasiswa sebagai variabel tak bebas. Instrumen yang digunakan untuk pengumpulan data adalah instrumen tes KPS berjumlah 6 butir soal berbentuk essay. Data yang diperoleh dianalisis secara deskriptif dan inferensial. Analisis deskriptif, meliputi: deskripsi pencapaian dan peningkatan KPS mahasiswa. Analisis inferensial adalah menggunakan statistik uji Mann-Whitney U. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pencapaian dan peningkatan KPS mahasiswa yang memperoleh PBP berbantuan ICT lebih baik dibandingkan yang memperoleh pembelajaran konvensional (PK). Pencapaian KPS mahasiswa yang memperoleh PBP berbantuan ICT dalam kategori baik sedangkan yang memperoleh PK dalam kategori cukup. Peningkatan KPS mahasiswa yang memperoleh PBP berbantuan ICT tergolong tinggi dan yang memperoleh PK tergolong sedang. Terdapat perbedaan yang signifikan pencapaian dan peningkatan kemampuan penalaran statistis mahasiswa antara yang memperoleh PBP Berbantuan ICT dan yang memperoleh PK. Signifikansi perbedaan tersebut dapat disimpulkan bahwa penerapan PBP berbantuan ICT dapat meningkatan kemampuan penalaran statistis mahasiswa.
Copyrights © 2020