Warta Penelitian Perhubungan
Vol. 25 No. 3 (2013): Warta Penelitian Perhubungan

Kajian Pembenahan Angkutan Masal Untuk Mengurangi Kemacetan Lalu Lintas di DKI Jakarta

Sitorus, Budi (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Mar 2013

Abstract

Transportasi merupakan sarana yang sangat penting untuk memindahkan orang dan barang dari tempat asal ke tempat tujuan. Transportasi dalam penelitian dimaksudkan sebagai angkutan umum di DKI Jakarta yang banyak digunakan oleh masyarakat terutama kelas menengah ke bawah. Penelitian ini menggunakan data sekunder, melalui studi pustaka, hasil-hasil penelitian dan penelitian ilmiah terkait. Tujuan penelitian untuk mengetahui kinerja angkutan umum dan dampak kinerjanya terhadap kemacetan lalu lintas. Analisis dilakukan terhadap kondisi angkutan masal, dampak pelayanan angkutan umum terhadap kemacetan lalu lintas dan kebijakan mengenai angkutan masal. Pembenahan angkutan masal perlu terus diikuti dengan perbaikan pelayanan dan fasilitasnya, dan dibarengi dengan perbaikan intra dan antarmoda transportasi yang terintegrasi agar publik beralih dari kendaraan pribadi ke moda angkutan umum, menyempurnakan kebijakan, subsidi angkutan umum yang pada akhirnya mengurangi kemacetan.

Copyrights © 2013






Journal Info

Abbrev

warlit

Publisher

Subject

Automotive Engineering Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Engineering Environmental Science Transportation

Description

Warta Penelitian Perhubungan diterbitkan oleh Sekretariat Badan Litbang Perhubungan yang memuat hasil penelitian dan kajian kebijakan di sektor transportasi. Pada tahun tahun sebelumnya hingga tahun 2016 Warta Penelitian Perhubungan terbit 12 (dua belas) kali dalam satu tahun. Namun, mulai tahun ...