J-Dinamika: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol 4 No 2 (2019): Desember

Pelatihan Aplikasi Manajemen Reproduksi untuk Peningkatan Produktivitas Peternak Kambing Perah Kecamatan Cimalaka, Kabupaten Sumedang

Rini Widyastuti (Universitas Padjadjaran)
Mohamad Ghozali (Universitas Padjadjaran)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2019

Abstract

Peternakan kambing perah merupakan mata pencaharian utama masyarakat Kecamatan Cimalaka, Kabupaten Sumedang disanping produk pertanian. Pengelolaan peternakan dilakukan dengan cara tradisional dan belum menerapkan manajemen reproduksi secara menyeluruh dan komprehenship sehingga hasil yang diperoleh belum optimal. Terbatasnya aplikasi manajemen reproduksi ini disebabkan oleh minimnya pengetahuan dan kesadaran masyarakat peternak terhadap hal tersebut. Salah satu upaya untuk peningkatan hasil tersebut adalah dengan meningkatkan kesadaran masyarakat. Berdasarkan kondisi tersebut maka perlu dilakukan penyuluhan tentang aplikasi manajemen reproduksi dan pelatihan kepada masyarakat seempat untuk mengolah bahan alam yang ada. Kegiatan diawali dengan survei lokasi, pemberian vitamin pada kambing perah, penyuluhan, pengisian kuesioner, pengolahan hasil kuesioner. Hasil menunjukkan bahwa tangka pengetahuan peternak manajemen dan teknologi peroduksi masih sangat minim. Pengetahuan mereka tentang penerapan manajemen reproduksi dala pengeliolaan ternak kambing mengalami peningkatan yang cukup significan pasca pemberian penyuluhan. Kata kunci:  kambing perah, manajemen reproduksi, peternak

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

j-dinamika

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal J-DINAMIKA ini berisi hasil-hasil kegiatan pengabdian masyarakat berupa penerapan berbagai bidang ilmu, diantaranya pertanian, manajemen, teknologi informasi, sosial humaniora, kesehatan, dan semua bidang ilmu lainnya. Bentuk kegiatan pengabdian yang dipublikasikan dapat berupa penerapan ...