Bitnet: Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi
Vol 5 No 1 (2020): Bitnet: Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi

Meningkatkan Hasil Belajar Tema 1 Pertumbuhan Dan Perkembangan Makhluk Hidup Dengan Mengunakan Model Pembelajaran Jigsaw Dan Media LKS Di Kelas VI SD Negeri 5 Madurejo

Dini Karti (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Mar 2020

Abstract

Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (Classroom Action Research). Penelitian ini dilakukan di SD Negeri 5 Madurejo.. Penelitian ini berlangsung selama tiga bulan. Objek penelitian dilakukan di Kelas VI yang terdiri dari 35 siswa.PTK adalah penelitian yang dilakukan oleh guru di Kelas atau sekolah tempat ia mengajar dengan penekanan pada penyempurnaan atau peningkatan proses dan praktis pembelajaran.Hasil penelitian ini dilakukandalam beberapa poin yaitu siklus I danSiklus II .Pada siklus I skor yang diperoleh dari observasi guru adalah 236 sedangkan skor hasil observasi guru pada siklus II adalah 325.Hasil belajar siswa pada siklus II mengalami peningkatan yang signifikan. Siswa dapat mengikuti penerapan metode Jigsaw Dan Media LKS dengan baik dan lebih aktif dalam pembelajaran yang telah dilaksanakan. Hal ini dapat dilihat dari ketuntasan hasil belajar siswa yang mencapai 93,3 %. Berdasarkan indikator keberhasilan yang ditetapkan sebesar 80% , maka penelitian ini sudah dinyatakan tuntas pada siklus II. Dengan kata lain, analisis ini menunjukkan bahwa metode Jigsaw Dan Media LKS mampu meningkatkan hasil belajar siswa.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

bitnet

Publisher

Subject

Computer Science & IT Education

Description

The publication of Bitnet: Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi indeed participates in disseminating the results of research and review of science and technology development conducted by lecturers and researchers especially from UM Palangkaraya and other universities. This edition contains seven ...