Jurnal Pendidikan dan Keluarga
Vol 11 No 02 (2019): Jurnal Pendidikan dan Keluarga

Motivasi Mahasiswa Prodi Pkk Dalam Menyelesaikan Studi Di Jurusan Ilmu Kesejahteraan Keluarga Fakultas Pariwisata Dan Perhotelan Universitas Negeri Padang

Febby Aprinofita (PKK)
Ernawati Ernawati (Unknown)



Article Info

Publish Date
19 Feb 2020

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh banyaknya mahasiswa Prodi Pendidikan Kesejahteraan Keluarga (PKK) yang belum menyelesaikan studi sesuai dengan waktu yang telah ditetapkan, hal ini dilihat dari hasil survey prapenelitian yang telah dilakukan penulis. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui motivasi mahasiswa PKK dalam menyelesaikan skripsi ditinjau dari kebutuhan, harapan dan minat. Jenis penelitian ini deskriptif kuantitatif dengan jumlah populasi 59 orang. Teknik pengambilan sampel yaitu Total Sampling dimana keseluruhan populasi dijadikan sampel. Teknik pengambilan data menggunakan angket/kuesioner, dan analisi data menggunakan SPSS 16. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat pencapaian responden ditinjau dari kebutuhan berada pada kategori sangat baik yaitu 90,96%. Tingkat pencapaian responden ditinjau dari harapan berada pada kategori sangat baik yaitu 92,15%. Tingkat pencapaian responden ditinjau dari minat berada pada kategori sangat baik yaitu 91,76%.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jpk

Publisher

Subject

Humanities Education Social Sciences Other

Description

Jurnal Pendidikan Keluarga (JPK) is a scientific journal for publishing research results and critical reviews of knowledge that have not been published in other journals in the scope of vocational education and science in the fields of food, fashion, beauty and cosmetics by researchers and ...