Journal Industrial Servicess
Vol 2, No 1 (2016): Oktober 2016

PEMBANGKIT TENAGA LISTRIK DENGAN MENERAPKAN TOTAL PRODUCTIVITY MAINTENANCE (TPM)

Gunawan, Wawan (Program Studi Teknik Industri Universitas Banten Jaya)



Article Info

Publish Date
12 Oct 2016

Abstract

Adanya penurunan produktivitas dimasyarakat dipengaruhi oleh beberapa faktor diantaranya yang sering muncul adalah ketidak puasan pengguna tenaga listrik.  Pemutusan aliran listrik secara tiba-tiba sangat merugikan sekali terhadap masyarakat khususnya kalangan industri.Pelayanan tenaga listrik dari perusahaan listrik Negara yang tidak optimal berdampak pada munculnya produsen-produsen listrik swasta hal ini untuk mengurangi penyetopan aliran listrik secara tiba-tiba. Menjamurnya pembangkit tenaga listrik swasta belum diimbangi oleh sistem manajemen pemeliharaan yang optimal sehingga masih sering muncul penyetopan secara tiba-tiba.Tujuan dari penelitian ini adalah untuk meningkatkan produktivitas masyarakat khususnya masyarakat industri dengan meningkatkan pelayanan energi listrik yang optimal dengan cara mengurangi terjadi stop mesin secara tiba-tiba (unplanned shutdown), dan semua power plant memiliki strategi dalam pemeliharaan yang baik, produktif, menyeluruh dan berkesinambungan yang berdampak meningkatnya produktivitas masyarakat.Metode penelitian yang digunakan adalah Mengidentifikasi permasalahan yang menjadi penyebab terjadinya Unplanned Shutdown melaui pilar-pilar TPM pada Pembangkit Tenaga Listrik.Berdasarkan analisis dan olahan data diperoleh nilai OEE Boiler (BL) dan Turbine Generator (TG) adalah 74.6% dan 73.9% keduanya dibawah nilai acuan kinerja mesin kelas dunia yaitu 85%, hal ini menunjukkan bahwa perencanaan dan proses pemeliharaan mesin-mesin utama kurang efektif terutama dalam meningkatkan kinerja mesin. Sedangkan hasil analisis partial antara pilar-pilar TPM dengan kejadian unplanned shutdown memiliki hubungan yang signifikan diantaranya perencanaan, kualitas, dan autonomous maintenance.dari persamaan regresi diketahui bahwa variable X4, memiliki bobot paling besar atau perencanaan maintenance adalah variable yang relative kuat dalam mempengaruhi kejadian unplanned shutdown.dengan demikian startegi  dalam mengurangi unplanned shutdown adalah membuat perencaan maintenance dengan baik dan akurat.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

jiss

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Mechanical Engineering Transportation

Description

Jurnal Industrial Servicess merupakan wadah bagi peneliti untuk publikasi jurnal hasil penelitian yang ruang lingkupnya melingkupi: Logistics & Supply Chain Management Operations Research Quality, Reliability, and Maintenance Management Data Mining & Artificial Intelligence Production Planning & ...