Jurnal Sosialisasi: Jurnal Hasil Pemikiran, Penelitian dan Pengembangan Keilmuan Sosiologi Pendidikan
Volume 3, Edisi 1, Maret 2016

PERAN KOMITE SEKOLAH DALAM PELAYANAN PENDIDIKAN DI SMA NEGERI 1 TANETE RILAU KABUPATEN BARRU

Zulfadilah Zulfadilah (Universitas Negeri Makassar)



Article Info

Publish Date
29 Nov 2016

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui mengapa pengurus komite di SMA Negeri 1 Tanete Rilau Kabupaten Barru tidak menjalankan perannya sebagaimana mestinya dan untuk mengetahui kendala-kendala yang dihadapi pengurus komite di SMA Negeri 1 Tanete Rilau Kabupaten Barru dalam menjalankan perannya. Hasil penelitian menujukkan bahwa Komite di SMA Negeri 1 Tanete Rilau tidak menjalankan perannya sebagaimana mestinya, karena masih kurangnya pemahaman mengenai peran dari komite sekolah itu sendiri, kurangnya rasa tanggung jawab sebagian pengurus dan ketidak pahaman mengenai adanya pendidikan gratis. Dan kendala yang dihadapi oleh pengurus komite SMA Negeri 1 Tanete Rilau dalam menjalankan perannya yakni kendala waktu, kurangnya partisipasi masyarakat, dan keterbatasan dana. Jenis penelitian ini menggunakan penelitian deskriptif kualitatif. Adapun pemilihan informan pada penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan penelitia melalui tiga tahapan kerja yaitu: reduksi data, display data, kesimpulan dan verifikasi. Pengabsahan data yang digunakan yaitu triangulasi teknik.Kata Kunci: Peran Komite Sekolah

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

sosialisasi

Publisher

Subject

Education Social Sciences

Description

Jurnal Sosialisasi: jurnal hasil pemikiran, penelitian dan pengembangan keilmuan sosiologi pendidikan. Published by the peer review process and open access with p-ISSN: 2356-0886 and e-ISSN: 2722-3086. Jurnal Sosialisasi: jurnal hasil pemikiran, penelitian dan pengembangan keilmuan sosiologi ...