NANAEKE
Vol 2 No 1 (2019)

TINGKAT PENCAPAIAN ASPEK PERKEMBANGAN ANAK USIA 5-6 TAHUN BERDASARKAN STANDAR NASIONAL PENDIDIKAN ANAK USIA DINI

Umar Sulaiman (Unknown)
Nur Ardianti (Unknown)
Selviana Selviana (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Jun 2019

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran tingkat pencapaian perkembangan anak usia 5-6 tahun berdasarkan Standar Pendidikan Nasional Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) dan melakukan deteksi dini terhadap hambatan pencapaian perkembangannya. Penelitian ini merupakan penelitian kualitiatif jenis deskriptif dengan subjek penelitian dua anak yang berusia 5 tahun dan usia 6 tahun. Data dikumpulkan menggunakan observasi, wawancara dan beberapa rangkaian stimulus untuk mendukung munculnya respon pencapaian perkembangan yang hendak diukur mulai aspek nilai agama-moral, fisik-motorik, kognitif, bahasa, sosial-emosional, sampai pada aspek seni. Data yang sudah terkumpul dianalisis menggunakan analisis deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari kedua subjek masih ada beberapa indikator pencapaian yang belum dan lebih banyak yang sudah tercapai dari semua aspek perkembangan anak usia dini. Keberhasilan dari pencapaian standar tingkat pencapaian perkembangan anak usia dini dapat disebabkan oleh pola asuh yang diberikan oleh orangtua kepada anak, pemberian stimulasi yang sesuai dengan tingkat usia dan perkembangan anak serta faktor-faktor pendukung yang bersumber dari lingkungan sekitar anak.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

nanaeke

Publisher

Subject

Religion Humanities Education Social Sciences

Description

NANAEKE: Indonesian Journal of Early Childhood Education aims to provide a forum for researchers in education, especially from Islamic studies to publish the original articles. The scope of NANAEKE: Indonesian Journal of Early Childhood Education is teaching and learning, education policy, ...