Anak merupakan amanat di tangan kedua orangtua-nya dan kalbunya yang masih bersih merupakan permata yang sangat berharga. Jika ia dibiasakan untuk melakukan kebaikan, niscaya dia akan tumbuh menjadi baik dan menjadi orang yang bahagia di dunia dan akhirat, demikian sebaliknya. Keadaan fitrahnya akan senantiasa siap untuk menerima yang baik atau yang buruk dari orang tua atau pendidik (murabbi)-nya. Permasalahan dalam penelitian ini adalah pendidikan apa saja yang diajarkan pada anak usia 0-3 tahun yang terdapat dalam buku Islamic Parenting karya Syaikh Jamaal „Abdur Rahman? Tujuan penelitian ini adalah mencoba mendeskrip-sikan pemikiran Syaikh Jamaal „Abdur Rahman tentang pendidikan anak pada usia 0-3 tahun. Manfaat teoritis dari penelitian ini adalah memperkaya atau membuka tambahan wawasan tentang pendidikan anak dalam Islam serta manfaat secara praktis adalah memberikan bekal kepada orangtua dan para pendidik (murabbi) terkait dengan pola pengasuhan anak dalam Islam.Penelitian ini merupakan penelitian kepustakaan (library research), dengan menggunakan pendekatan filosofis. Teknik pengumpulan data menggunakan metode dokumentasi, sedangkan metode analisis data dilakukan dengan menggunakan metode content analysis, yaitu suatu teknik penelitian untuk membuat inferensi-inferensi (simpulan-simpulan) yang dapat ditiru dan shahih data dengan memper-hatikan konteksnya.Hasil yang diperoleh dari penilitian pola asuh islami pada AUD ini adalah (1) pada pendidikan anak usia 0-3 tahun dimulai dari: (a) masa pranatal, yaitu berdoa untuk anak ketika masih dalam sulbi ayahnya, (b) masa balita dikumandangkan adzan di telinga bayi saat bayi lahir, mentahnik bayi dengan kurma dan mendoakannnya, aqiqah, memberi nama yang baik untuk anak, menanamkan kejujuran dan tidak suka berbohong, serta tidak mengajarkan kemunkaran kepada anak; (2) Pendidikan pada anak usia dini (0-4 tahun pertama) merupakan masa yang paling penting karena masa ini disebut dengan golden age bagi pertumbuhan dan perkembangan anak, khususnya sebagai momentum pembentukan kapasitas kecerdasan manusia sampai 50% --- sampai usia 8 tahun mencapai 80%, dan pada usia 14-16 tahun mencapai ketuntasan 100% --- yang sangat menentukan kehidupan anak manusia dalam seluruh aspek hidupnya di masa yang akan datang.Kata kunci: Islamic Parenting, murabbi, kapasitas kecerdasan
Copyrights © 2018