Automata
Vol. 1 No. 1 (2020)

Sistem Informasi Geografis Pemetaan Untuk Melihat Tingkat Kesetaraan Gender Di Indonesia

Muhammad Zufar Al Rafif (UII)
Elyza Gustri Wahyuni (UII)
Lizda Iswari (UII)



Article Info

Publish Date
16 Jan 2020

Abstract

Abstract—Penyampaian data di Indonesia masih belum informatif dan sukar dipahami oleh kebanyakan orang. Data yang ada disajikan hanya dalam bentuk tabel dimana hanya beberapa pihak yang mengerti dan memahami data tersebut. Belum adanya sistem informasi yang menyajikan data lebih mudah dipahami menjadi salah satu kendala dalam penyampaian informasi. Terutama data mengenai tingkat kesetaraan gender di Indonesia yang masih sulit ditemukan jika tidak ditelusuri lebih dalam. Hal ini akan berdampak pada program kebijakan pemerintah yang akan dikeluarkan. Oleh karenyanya dibutuhkan sebuah sistem yang dapat menyampaikan informasi mengenai tingkat kesetaraan gender di Indonesia. Makalah ini akan membahas mengenai sistem informasi geografis pemetaan untuk melihat tingkat kesetaraan gender di Indonesia menggunakan metode k-medoids. Hasil dari penelitian ini dari sisi masyarakat adalah dapat melihat daerah-daerah di Indonesia dengan tingkat kesetaraan gendernya, dan dari sisi pemerintah atau instansi terkait adalah dapat memantau tingkat kesetaraan gender di Indonesia dan mengeluarkan program kebijakan agar tepat sasaran.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

AUTOMATA

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Automata mempublikasikan penelitian internal mahasiswa dan dosen Teknik Informatik Universitas Islam Indonesia. Topik-topiknya mencakup: Informatika Teori dan Sistem Cerdas Forensika Digital Sains Data Rekayasa Perangkat Lunak Informatika ...